Sabtu, 10 Maret 2012

Launching single F2 Dengan Judul " Munajat Hamba "





Salam nasyid untuk sahabat semua,
Sahabat tentu masih ingat lagu pedihku yang dilantunkan oleh kang Fiq Aliskandar dan Khilaf senandung yang dilantunkan oleh kang fachreza. 2 Solois nasyid tersebut akan melebur menjadi satu dan menggunakan nama F2. Dan kayanya bahkan makin keren niy...
kaya info yang satu ini, Info yang saya dapatkan dari kang Fiq Aliskandar.

Launching single F2 "Munajat Hamba" Fachreza Farhman dan Fiq Aliskandar dalam REHAT RSB 94.1 FM Off Air

Ahad, 25 Maret 2012
pk.13:00 s.d. Selesai
tempat di Radix Pizza House
C'One Hotel Plaza, Jalan LetJen Suprapto No. 62, Cempaka Putih, Jakarta, Indonesia 10510

Dimeriahkan oleh Syaamil Nasyid, Spazi Nasheed, dan Motivator Muda Ramaditya Adikara*
Semakin meriah dengan acara baksos santunan anak-anak yatim

Dapatkan Diskon khusus untuk pembelian produk Radix Pizza House ketika acara berlangsung

ajak keluarga, sanak saaudara dan sahabat-sahabat anda


*dalam konfirmasi

acara ini di sponsori oleh:
Radio Suara Baiturrahman 941 FM "Membangun Aspirasi dan Perekat Ummat"
dan Radix Pizza House "Pizza Herbal Pertama di Indonesia - No Junk, Just Healthy Food"

Rabu, 07 Maret 2012

Download Nasyid Gratis dan Halal Single Terbaru ARIF Nasheed 2012 " Cinta Sejati "


Assalamualaikum Sahabat Nasyid Indonesia dan Mancanegara.

Apa kabarnya? Semoga Dalam keadaan sehat dan penuh dengan limpahan Rahmat Allah SWT. Amiin
Sudah lama ngga ada download nasyid gratis dan halal, alhamdulillah sekarang hadir kembali dengan single terbaru dari ARIF Nasheed dengan Judul " Cinta Sejati "

Sebelum Kita ke single, ini dia perkenalan terupdate ARIF nasheed.
ARIF Nasheed terbentuk pada tgl 24 Januari 2010 di Pekanbaru Riau, dan apa sih kepanjangan ARIF? ARIF adalah kepanjangan dari :
A : Abdulah Sanicho (from Thailand)
R : Razmi (Riau)
I : Irsyad (riau)
F : Fikri (Riau)
4 Anggota tersebut menjadi satu team dan di beri nama ARIF Nasheed, dan saat mereka launchingpun ternyata mereka sudah mempunyai 4 single yaitu : I’tibar, Rasulullah, Teman sejiwa, Sempurna dan 2 lagu diantaranya I'tibar dan Teman Sejiwa pernah bertengger di Chart nasyid Radio islam yang ada bahkan ada yang menjadi jawara. Wow Keren.Singkat cerita Ini downloadnya hehe.. Klik Download Cinta Sejati - ARIF Nasheed lalu klik menu unduh, dan selamat mendengarkan.

Dan ternyata kesibukan yang akhirnya membuat ARIF nasheed Menjadi 2 Personil yaitu Razmi dan Fikri. Tetapi walaupun cuma berdua, single Cinta Sejati ini tetap keren.
Nah buat teman teman yang ingin kenal lebih dekat ataupun mengundang mereka ini dia Informasinya

Cp : 085365054685 / 081371004987

FB : ARIF Nasheed / ARIF of Sohib’s



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Jadwal Sholat